Kaya itu MULIA ?


Kaya itu mulia ? Sepintas pertanyaan di atas sangatlah sederhana, …. jawabannya belum tentu !!! … tergantung  kepada siapa pertanyaan itu di tuju ….

Rohaniawan : ” Bagi orang kaya untuk masuk surga itu ibarat onta lolos dari lobang jarum” nah lohhhh mustahilkan bisa lolos ?

Pengusaha : ” Dunia masa kini apa-apa perlu uang, mau berusaha, senang-senang, beribadah, sedekah, bahkan mati pun perlu uang !? lalu apa yang salah dengan kaya ?”

Para pemuka Agama : ” Kekayaan akan menghalangi seseorang untuk mencintai Tuhan dan sesamanya karena ia telah dibutakan oleh cintanya terhadap harta ….. sehingga ia akan melakukan segalanya untuk mempertahankan hartanya, jadi kalau engkau mau dimuliakan cintailah Tuhan bukan harta.”

Para Punk, Hippies dll : ” Nikmati aja hidup yang ada hari ini, besok …. itu urusan besok ! Masa depan …. emang gua pikirin ? Kekayaan …..  hahhhh ???

Menurut saya Pribadi : ” Kekayaan itu tidak bisa dan memang tidak akan pernah bisa memuliakan pemiliknya, karena pada dasarnya kekayan itu membutakan, ia cendrung mendisorientasikan tujuan orang menjalani hidup oleh karena itulah dewasa ini kita melihat begitu banyak orang kaya yang hidupnya berantakan, hanya sedikit diantaranya yang berhasil dan ada segelintir yang di berkati ….. !!! nah ini dia ada segelintir orang yang di berkati, mereka inilah yang mampu menggunakan kekayaan untuk menyenangkan hati Tuhan dengan cara membantu sesamanya yang tak mampu tanpa perduli siapa dia, karena baginya sesamanya adalah sesama manusia bukan sesama yang lain-lain.”

“Jadi cara kita menggunakan kekayaanlah yang dapat memuliakan kita bukan kekayaan itu sendiri”

Pendapat Kamu : ” ………………………………………………….